Resep Kue Bolu Keju Poppy Seed Hongkong

Bolu  Keju Poppy Seed Hongkong 

Malam Bun , Hari ini saya akan share Kue Khas negara Hongkong. Langsung aja bun ke TKP :)



Foto & resep by. Mery Chandra *akrme

Bahan A :
6 kutel
30gr gulpas halus

Bahan B :
3 putel
1/4 sdt garam
1/2sdt cream of tar2
50gr gulpas halus

Bahan C :
60gr tepung terigu protein rendah
15gr maizena
1sdt poppy seed
1/2sdt pasta vanila
30gr keju cheddar parut

Bahan D :
50gr unsalted butter,lelehkan

Bahan E :
Keju cheddar parut u/ taburan
1. Kocok bahan A sisihkan
2. Kocok bahan B sampai kaku dan mengembang
3. Masukan bhan A ke B sambil trus dkocok,matikan mixer tambahkan bahan C aduk rata mnggunakan whisk
4. Tambahkan bahan D aduk rata
5. Tuang ke dalam cup dan tabur dgn bahan E
6. Panggang

Selamat mencoba :)

Baca juga artikel ini bun

http://anekaresepkuedanmasakanenak.blogspot.com/2016/12/resep-kue-nangka-empuk-dan-praktis.html

Resep Kue Bolu Coklat Dengan Taburan Keju

Kue Bolu Coklat

Sore bunda , saya akan share cara membuat kue bolu coklat dengan toping keju pokoknya beda dari yang lain. Langsung aja. cara membuatnya ada dibawah :




Bahan cake :
200gr tepung terigu
2sdm margarin (dicairkan trlebih dahulu)
200 gr Gula
1sdm SP
2 sdm Coklat bubuk (dicampur dg air hangat)
2 sdm Susu bubuk
6 butir Telur

Cream :
Mentega putih 1/4kg
SKM 1scht
Gula halus 200gr
(dikocok jd satu hingga lembut)

Cara membuatnya:
Mixer gula, SP, telur sampai mengembang, masukkan terigu & susu sedikit demi sedikit dimixer dengan kecepatan rendah,matikan mixer, klo'sdh masukkan mentega aduk rata, bagi adonan mnjadi 2 bagian, yg satu diberi coklat bubuk..
Panggang adonan bergantian satu demi satu selama 15menit ato cukup matang, olesi cream ato topping lain sesuai selera..

selamat mencoba :)

Baca juga artikel dibawah bun :) http://anekaresepkuedanmasakanenak.blogspot.com/2016/12/resep-sponge-cake-kopi.html

Resep Kue Bolu Karamel /Bolu sarang semut

Kue Bolu Karamel /Bolu sarang semut 

Hay bunda, hari ini saya akan share Resep bolu karamel atau yang biasanya kita sebut Bolu sarang semut. cekidot bun ke TKP :)




Bahan :
- 300 gram tepung terigu,
- 2 sdm tepung sagu tani
- 5 butir telur putih dan kuningnya
- 250ml / segelas belimbing penuh susu kental manis (skm)putih, saya pakai skm Bendera
- 2 sdt bicarbonat
- 1 sdt soda kue
- 1 sdt vanili bubuk
- 400 gram gula pasir
- 2 gelas / 500 cc air panas
- 2 sdm blue band dicairkan

Cara membuat :
Panaskan wajan dg api sedang , masukan gula pasir hingga mencair menjadi karamel aduk perlahan sampai semua gula mencair , hati2 gosong. tambahkan 2 gelas / 500 cc air panas, aduk sampai tdk ada lg karamel yg menggumpal lalu matikan kompor. Sisihkan.

Selanjutnya membuat adonan kue tidak menggunakan mixer . Ngaduknya boleh pakai pakai garpu.campur tepung terigu, tepung sagu tani, bicarbonat, soda kue. Ayak supaya tercampur rata dan tidak menggumpal. Kocok telur ,skm, tepung terigu, tepung sagu, bicarbonat dan soda kue. aduk rata.

Adonan Jangan dulu dimasukan loyang. diamkan selama 1 jam ( penting ikuti tips ini supaya adonan nantinya mengembang , membentuk gelembung2 halus . Hingga saat dioven , banyak keluar lubang semutnya ) sambil menunggu adonan mengembang

Panaskan Oven , siapkan loyang lubang tengah ukuran besar ( loyang yg saya pakai ini kurang besar, adonannya banyak yg tumpah didalam oven saat kue ini mengembang naik ), olesi loyang dg mentega tipis2 , taburi tepung terigu. Setelah 1 jam aduk perlahan2 searah putaran jarum jam,

Terakhir masukan karamel dan blue band cair. Aduk rata.
Tuang adonan ke dalam loyang,
Panggang dalam oven yg sdh dipanaskan ( api nya sedang saja jangan terlalu besar , supaya bolu nya banyak membentuk rongga / "lubang semut " . Oven hingga matang ( saya tidak pakai ukuran waktu harus berapa lama, saat proses pemanggangan saya tunggu saja , sambil sering di intip kue nya.

Kira2 permukaan sdh matang. Tusuk kue pakai tusuk gigi. Sampai tidak ada lg adonan yg menempel ) Setelah matang segera keluarkan dari oven. Tunggu setelah tidak panas lg, keluarkan bolu dari loyang. Selesai deh.

Baca Juga Bun artikel ini :) http://anekaresepkuedanmasakanenak.blogspot.com/2016/12/resep-kue-nangka-empuk-dan-praktis.html
( By : Tuti Yuniati Adiwirya )
https://www.facebook.com/
tuti.y.adiwirya

Resep Kue Nangka Empuk Dan Praktis

Kue Nangka Empuk Dan Praktis

Pagi bun .....
Kali ini saya akan share Resep Kue dengan  bahan dasar nangka . Cocok untuk jualan atau dicoba dirumah bun. Langsung aja ke TKP yukkk :)



Foto & resep by. Suciati *arkme

Panaskan oven terlebih dahulu
Siapkan loyang tulban olesi margarin dan taburi terigu
*200gr margarin(sy pk blueband cake n cocies)
*200gr gulahalus
*180gr terigu ?
*20gr maizena
*1/4sdt baking powder
*6 kuning telur *1btr telur utuh
*6 putih telur (dikocok hingga kaku)
*1sdt ovalet
*1/2sdt vanili
* 2sdm susu bubuk dancow putih
*sedikit garam..

Cara buat ;
Mixer kecepatn tinggi blueband dan gula halus hingga lembut dan putih,masukan kuning telur satu per satu ya bun...kocok tunggu tercampur rata baru masukan lagi kuning

telur yg lain..terakhir yg 1btr utuh..setelah tercampur rata masukan ovalet,susu bubuk,garam,dn vanili ..mixer hingga rata,turunkan kecepatan mixer masukan

terigu,maizena,dn baking powder yg sdh diayak..sisih kan..

*200gr buah nangka tanpa biji diiris2 beri tpung terigu sdkit aduk aduk hingga terbalur tepung.
Putih telur 6 tadi dikocok hingga kaku..campurkan ke adonan yg kuning telur sedikit demi sdikt hingga rata..lalu tuang keloyang setengah taburi nangka separuh sj tuang

sisa adonan..oven 15menit lalu taburi sisa nangka yg tadi oven lagi selama 30menit dengan api sedang...angkat

Baca Juga bun artikel ini Bun :) http://anekaresepkuedanmasakanenak.blogspot.com/2016/12/resep-cake-potong-pandan-keju.html

Resep Kue Zebra Nyam-nyam

Kue Zebra Nyam-nyam



Bahan A
130 grm gula pasir
5 btr telur (aku pakai 6 telur kecil)
1sdt sp

Bahan B
180 tpg terigu
2 sdm tpg maizena
2 sdm susu bubuk
Semua bahan dicampur dan diayak)

Bahan C
150 grm margarine
50 ml minyak goreng
Lelehkan margarin campur dgn minyak goreng.

Bahan D
3 sdm coklat bubuk
1sdt pasta coklat(bisa di skip)
2 sdm air
Semua dicampur aduk rata.

Carbut
Mixer bahan A sampai putih kental dan berjejak..
Masukkan bahan B aduk sampai tercampur rata..
Masukkan margarin leleh yg sdh bercampur minyak goreng aduk balik sampai tercampur rata(jgn sampai ada margarin yg mengendap didasar wadah)

Bagi 2 adonan
Satu adonan dicampur dgn bahanD..aduk rata.
*loyang bulat diameter 18 cm yg sdh dialas kertas roti diolesi semua sisi dan dasar loyang dgn mentega dan ditaburi tpg terigu*
Masukan 1sdk sayur adonan putih ditengah loyang..lalu taruh diatasnya dgn 1sdk sayur adonan coklat..terus selang seling sampai adonan habis..
Atasnya bisa dilukis dgn lidi.
*Oven sdh dipanaskan terlebih dahulu*
Oven 180'c -+50 mnt sampai matang
Test tusuk.

By : bunda Monalisa Bayhakie Idris ( RD )

Baca juga bun artikel ini : http://anekaresepkuedanmasakanenak.blogspot.com/2016/12/resep-japanese-strawberry-shortcake.html

Resep Lapis Surabaya

Lapis Surabaya

Lapsur adalah singkatan dari kue khas surabaya, yaitu lapis surabaya, sebutan itu sudah sangat melekat dengan kue yang sangat lezat ini. Memang kota surabaya sangat banyak sekali menyimpan atau menghasilkan makanan-makanan yang sangat lezat dan enak-enak, jadi tidak heran kalau sekarang surabaya menjadi tujuan wisatawan yang sangat ramai sekali dikunjungi. Nah apabila anda sedang berkunjung ke surabaya cobalah icip makanan yang satu ini, kue lapis surabaya, yang memang sudah sangat terkenal sekali akan kenikmatannya keseluruh daerah indonesia. Biasanya kue lapis yang sangat ramai dikunjungi atau yang sangat terkenal adalah kuehnya ny.liem atau kalau tidak family nugraha (keluarga nugraha). Jadi sangat disayangkan bila anda sedang berkunjung kesurabaya tidak mencoba makanan yang enak ini, dijamin anda pasti ketagihan dengan kelembutan dan keenakannya.

Lapis surabaya ini biasanya memiliki tekstur yang lembut dan dua warna yang berbeda, ada warna kuning dan coklat, kebanyakan kue lapis surabaya dibuat dengan lapisan warna kuning, kemudian coklat, lalu ditumpuk lagi dengan yang kuning, jadi terlihat sangat cantik dan menarik. Untuk bagian pelapis antara satu warna dengan warna lain biasanya menggunakan selai atau bahan perapat rasa strawberry. Bila anda ingin mencicipi makanan enak ini tapi sedang jauh dari kota asalnya, anda bisa membuatnya juga dirumah, yang tentunya dengan bantuan resep yang kami berikan, jadi anda sekarang bisa mencobanya bagaimana kelezatan kue lapis surabaya yang sangat menggugah citarasa orang yang mencobanya. Untuk panduan resepnya seperti biasa saja kami sediakan dibawah tulisan ini, jadi selamat mencoba membuatnya.



Bahan Tiap Lapis Kuning :
10 butir kuning telur
100 gr gula pasir
100 gr butter
25 gr margarin
50 gr tepung terigu protein rendah atau bisa pakai protein sedang
1/2 sdt vanilla bubuk

Bahan Lapisan Coklat :
10 butir kuning telur
100 gr gula pasir
100 gr butter 25 gr margarin
50 gr tepung terigu protein rendah / sedang
10 gr coklat bubuk Filling : Selai nanas atau bisa juga pakai buttercream

Cara Membuat :
1. Panaskan oven 180'C. Siapkan 3 loyang 20x20x4 cm atau 22x22x4 cm. Olesi dengan margarin, alas kertas roti dan alasi kembali dengan margarin. Sisihkan.
2. Kocok butter dan margarin hingga lembut. Sisihkan.
3. Kocok kuning telur dan gula pasir hingga mengembang dan kental, masukkan vanilla. Kocok hingga rata.
4. Masukkan butter dan margarin kocok, aduk rata menggunakan spatula.
5. Masukkan tepung terigu dengan cara diayak, aduk rata menggunakan spatula. Lakukan cara yang sama untuk membuat lapisan coklat.
6. Tuang ke dalam loyang dan oven selama kurang lebih 20-30 menit (tergantung masing-masing oven ya).
7. Setelah matang, keluarkan dari oven dan balikkan.

Penyelesaian :
1. Letakkan lapisan kuning, oles dengan selai atau buttercream, tumpuk dengan lapisan coklat. Oles kembali dengan selai atau buttercream dan terakhir tumpuk kembali dengan lapisan kuning.
2. Masukkan ke dalam kulkas selama kurang lebih 30 menit agar set baru kemudian ditrim (dirapikan) pinggir-pinggirnya.

Sumber : NCC

Selamat mencoba :)

Baca juga artikel ini : http://anekaresepkuedanmasakanenak.blogspot.com/2016/11/resep-nasi-keju-panggang-saus-bechamel.html

Resep Sponge Cake Kopi

Sponge Cake Kopi

Mungkin Anda tak percaya bahwa untuk membuat sponge cake, kita hanya membutuhkan 5 macam bahan utama. Sungguh tak repot bukan, hanya menyiapkan 5 bahan saja. Selamat mencoba.



Bahan:
8 kuning telur
3 putih telur
100 gram gula pasir
85 gram tepung terigu protein sedang
1/4 sendok teh baking powder
60 gram margarin, dilelehkan
2 sendok teh kopi instan, dan 1 sendok makan air panas, larutkan
1/4 sendok teh esens kopi

Cara membuat:
Kocok telur dan gula pasir sampai mengembang. Tambahkan tepung terigu sambil diayak dan diaduk rata.
Maukkan margarin leleh, air kopi, dan esens kopi sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan.
Tuang di loyang 22x22x4 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti.
Oven 25 menit dengan suhu 190 derajat Celcius sampai matang.

By. Sajian sedap
Recook & foto by: fadilla dames

Baca juga artikel ini bun : http://anekaresepkuedanmasakanenak.blogspot.com/2016/11/resep-banana-cheese-cake.html

Resep Japanese Strawberry Shortcake

Japanese Strawberry Shortcake 

Bagi bunda yang  pengen membahagiakan suami atau anak kesayanagan dengan  membuat kue-kue luar negri. Tapi tidak tau caranya. cekidot bun ini ada resep kue dari negri matahari terbit (Jepang).



Bahan-bahan :

250 gr tepung terigu
1 1/2 sdt baking powder
1 butir telur
200 ml susu cair
2 sdt sp / ovalet / tbm
2 sth vanili eccence
200 gr gula
1/2 sdt garam

Bahan filling :
1 kotak strawberry fresh (optional: kiwi, mandarin orange, peach kaleng )
200 gr bubuk Wippcream instant
50 gr susu bubuk
450 ml air es
simple syrup
100 ml air
3 sdm gula
2 sdm madu

+
Langkah
Masukan telur , vanili, sp/ovalet/tbm, gula, susu cair kocok dengan mixer sampai mengembang. Matikan mixer. Masukan garam aduk dengam spatula
+
Masukan baking powder ke tepung terigu. Ayak . Masukan ke adonan secara bertahap aduk dengan spatula.
+
Tuang adonam ke happy call ratakan. Pastikan happy call sudah diolesin dengan minyak/butter/margarin.
Masak di atas api sedang selama 5 menit. Kemudian kecilkan api. Sering lah di lihat agar tidak gosong. Setelah matang. Angkat .
+
Wippcream: bubuk Wippcream , susu bubuk, air kocok dgn
mixer sampai kaku.
Simple syrup : air, gula, madu sampai tercampur.
Potong strawberry sesuai selera
+
Setelah cake dingin potong menjadi 2 bagian.

Sumber : Cookpad

Selamat mencoba bun :)

Baca juga Resep ini : http://anekaresepkuedanmasakanenak.blogspot.com/2016/11/kue-sus-anti-kempes-maknyuss.html

Resep Cake Potong Pandan Keju

Cake Potong Pandan Keju 

Biasanya klo aku membuat cake potong selalu pakai resep dasarnya bolu hongkong yang teksturnya lembut, empuk, dan kepes-kepes, pokonya hampir mirip dengan chiffon cake.
Pada kesempatan Kali ini aku mau bikin kue potong pandan yang di kasi taburan keju, karena keju kesukaan suamiku dan tau ga bund? sebelum suami berangkat kerja, kebetulan cake sudah matang eh main nyrobot saja dari belakang, langsung makan beberapa potong hehehe, kata suamiku habis wanginya menggoda dan rasanya juga Enak banget .


Memang bener juaga sih, setelah aku coba cake nya sangat lembut dan empuk, di tambah pakai olesan buttercream special yang masih ada stock di lemari es trus di kasih taburan keju parut yang lumayan banyak.
Daripada bunda di rumah ngiler lihat foto dan dengar cerita dariku mending segera bunda coba bikin di rumah dengan resep di bawah ini :



Bahan :
4 butir telur
120 gram gula pasir
130 gram terigu protein sedang
1/2 sendok teh baking powder
130 cc santal kental
1/2 sendok teh pasta pandan

Cara membuat :
Kocok telur dan gula pasir hingga mengembang dan kental, matikan mixer.

Masukkan terigu yang sudah dicampur dengan baking powder secara bertahap, aduk balik dari bawah ke arah ke atas secara perlahan hingga rata dengan menggunakan spatula.

Tambahkan santan , aduk balik kembali perlahan hingga rata. Terakhir tambahkan pasta pandan, aduk lagi hingga pasta tercampur rata dengan adonan.

Tuang di loyang kotak ukuran 22 x 22 cm yang sudah dialas kertas roti. Panggang di oven suhu 180 derajat celcius hingga matang. Tes tusuk pada bagian tengah cake dengan menggunakan tusuk gigi, apabila sudah tidak ada adonan yang menempel, berarti cake sudah matang.

Hias bagian atas cake dengan butter cream atau whipp cream kocok, tabur keju parut. Potong potong dan cake siap disajikan.

Butter cream :
250 gram shortening (mentega putih)
125 gram gula bubuk
40 ml susu kental manis
Mixer semua bahan ini selama 15 menit sampai lembut, siap digunakan untuk menghias cake.

Untuk 16 potong.

Foto & resep by. Elsa Elwin

Selamat mencoba :)

Baca juga Resep ini bun :  http://anekaresepkuedanmasakanenak.blogspot.com/2016/11/resep-kue-bolu-tape-panggang-super.html

Resep Klapertart Super Yummy

Klapertart Super Yummy

Seperti yang kita tahu, Klapertart merupakan salah satu makanan khas kuliner Indonesia yang berasal dari manado. Resep klapertart sendiri dipengaruhi oleh makanan dari Belanda, yang kita semua tahu bahwa dulunya Belanda pernah menjajah Indonesia dalam kurun waktu yang cukup lama. Dengan bahan dasar tepung terigu, susu, kelapa, telur dan mentega klepertart memiliki kandungan kalori yang cukup tinggi sehingga makanan ini memang kurang cocok untuk anda yang sedang berdiet. Namun anda bisa menggunakan bahan-bahan rendah kalori dan rendah lemak jika ingin tetap menikmatinya.




Klapertart banyak disukai karena mempunyai rasa yang gurih dan manis. Untuk membuatnya ada dua cara, yakni dikukus dan dipanggang. Untuk rasa keduanya sama enaknya, namun jika dikukus tekstur klapertart akan terasa lebih lembut di mulut. Namun jika anda suka klapertart yang kering dan mudah dipotong anda bisa membuat klapertart panggang untuk dinikmati bersama teh hangat. Apakah anda sudah tidak sabar ingin segera membuat klepertart? berikut kami bagikan resep klapertart kukus untuk anda.

Bahan-bahan :
• 4 buah kelapa muda, serut dagingnya
• 100 gram mentega
• 100 gram tepung terigu
• 5 sdm tepung terigu
• 4 sdm tepung maizena
• 6 sdm gula pasir halus
• 5 sdm susu bubuk
• Sepucuk sdt garam
• 3 butir kuning telur (yang satu tambahkan putihnya)
• 1/2 sachet vanili
• 1 1/2 gelas air kelapa
• 3 sdm kismis
• 3 sdm kacang kenari/almond dipanggang lalu dicincang kasar

bahan toping :
• 2 butir putihan telur
• 5 sdm gula pasir
• garam secukupnya
• semua bahan dikocok jadi satu hingga kaku.

Langkah Membuat Klapertart :
1. Campurkan tepung terigu, maizena dan juga telur kocok dengan spatula balon sampai lambut,tambahkan susu bubuk dan air kelapa aduk kembali hingga rata.
2. Masak adonan dengan api kecil tambahkan mentega dan aduk telus menggunakan spatula kayu, masukan gula, vanili, kismis dan kelapa muda serut aduk sampai mengental, angkat.
3. Tuangkan kedalam loyang kotak yang sudah ilapisi alumunium foil, hiasi dengan toping dan beri rhum diatasnya. lalu panggang selama 10 menit saja.
4. Angkat dan sajikan.

(Sumber teks dan foto: masakanlezat.com )

Selamat Mencoba bun :)

Baca juga resep ini bun : http://anekaresepkuedanmasakanenak.blogspot.com/2016/11/resep-kue-pavlova.html


Resep Diet Sehat Tanpa Obat

Resep Diet Sehat Tanpa Obat - Khusus untuk artikel kali ini, saya pribadi akan berbagi Resep Diet Sehat Tanpa Obat. Berhubung kemarin berat badan saya naik 2 kg dan membuat pipi semakin berkembang, sehingga saya berinisiatif menanyakan berbagai Resep Dan Tips Diet kepada teman-teman yang berhasil menurunkan berat badan. Memang tidak ada salahnya gemuk, namun tidak dipungkiri banyak orang yang selalu mengeluhkan berat badan yang berlebih terutama bagi kaum hawa. 

Sebelumnya saya akan berbagi cerita singkat terlebih dahulu, dalam kasus Diet yang saya tanyakan kepada beberapa teman saya yang sudah berhasil menurunkan berat badan mereka. Ketika saya tanya ke Si A, dia memiliki berat badan lebih dari 80 kg dan sekarang sudah 50 kg.an. Tentu saya sangat tertarik ingin mengikuti jejak Dietnya, namun ternyata Cara Diet dia dengan mengkonsumsi nutrisi dari herbal... yang harganya cukup memberatkan saya untuk ikut mengkonsumsinya. Katanya selain membuat berat badan turun juga membuat tubuh lebih sehat, karena terbuat dari bahan-bahan alami. Bagi anda yang memiliki kantong tebal, mungkin tidak ada salahnya Anda mencobanya.

Kasus diet Si B, dia memiliki berat badan yang tidak terlalu ekstrim namun sangat ingin meng-idealkan tubuhnya, sehingga dia mengikuti jejak Diet presenter Hitam Putih yaitu menggunakan pengaturan pola makan yang dinamakan OCD. Diet yang dilakukannya sukses, namun ketika saya membayangkan untuk melakukannya sepertinya tidak sanggup untuk mengurangi jam makan yang begitu ekstrim buat saya. Namun apabila Anda sanggup menjalaninya, why not? 

Kasus diet Si C, dia memiliki berat badan 50 kg.an berhubung sebentar lagi akan melangsungkan pernikahan, sehingga dia mendambakan berat badan yang lebih ideal. Diet yang dilakukannya dengan cara mengatur pola makan selama 1 bulan. Dia sudah menjalaninya dan berhasil. Cara Diet Sehat Tanpa Obat yang dilakukannya tidak perlu mengurangi jam makan yang sangat ekstrim, hanya cukup mennganti porsi makan dan mengganti menu makan disertai olah raga bila ada waktu. 

Dari ketiga kasus Diet diatas, tentu saya lebih memilih untuk mengikuti jejak Si C karena tidak perlu menyiksa diri dengan menahan rasa lapar yang berlebihan dan tidak perlu menguras kantong, serta dijamin aman tanpa efek samping yang membahayakan. Tips dan Cara Diet yang disarankan dari Si C wajib dicoba, karena dia berhasil dalam 1 minggu turun berat badan mencapai 2 kg. Bagaimana Resep Diet Sehat Tanpa Obat yang perlu dilakukan? Silahkan simak cara lengkapnya berikut ini.
Resep Diet Sehat Tanpa Obat
Resep Diet Sehat Tanpa Obat

Hari Senin - Resep Diet Sehat Tanpa Obat :

  1. Konsumsi Buah-buahan (apel malang, buah naga, jambu, pepaya, mangga, dll sesuai selera kecuali pisang dan alpukat). Boleh dimakan langsung atau diolah menjadi jus namun tanpa gula dan susu, kecuali memakai gula rendah kalori. (Pagi, Siang, Malam)
  2. Air Putih (minimal 8 gelas sehari, sesuaikan dengan kondisi tubuh)

Hari Selasa - Resep Diet Sehat Tanpa Obat :

  1. Aneka Sayur Mayur yang memiliki banyak serat dan vitamin (kangkung, kubis, wortel, tomat, cesim, dll sesuai selera). Boleh dimakan dengan cara direbus atau dimasak sesuai selera, saran lebih baik dimasak tanpa minyak, namun apabila tidak suka boleh ditumis. (Pagi, Siang, Malam)
  2. Air Putih (minimal 8 gelas sehari, sesuaikan dengan kondisi tubuh)

Hari Rabu - Resep Diet Sehat Tanpa Obat :

  1. Aneka Buah dan Sayur (penggabungan antara hari senin dan selasa) (Pagi, Siang, Malam)
  2. Air Putih (minimal 8 gelas sehari, sesuaikan dengan kondisi tubuh)

Hari Kamis - Resep Diet Sehat Tanpa Obat :

  1. Buah Pisang (Pagi, Siang, Malam)
  2. Susu (Pagi dan Siang)
  3. Air Putih (minimal 8 gelas sehari, sesuaikan dengan kondisi tubuh)

Hari Juma'at, Sabtu, Minggu - Resep Diet Sehat Tanpa Obat :

  1. Nasi 3 sendok makan (Pagi dan Siang)
  2. Sayur (sesuai selera) (Pagi dan Siang)
  3. Telur (saran direbus, apabila tidak suka boleh di ceplok, atau lauk diganti ikan) (Pagi dan Siang)
  4. Air Putih (minimal 8 gelas sehari, sesuaikan dengan kondisi tubuh)
  5. Aneka Buah (apel malang, buah naga, jambu, pepaya, mangga, dll sesuai selera kecuali pisang dan alpukat). Boleh dimakan langsung atau diolah menjadi jus namun tanpa gula dan susu, kecuali memakai gula rendah kalori. (Khusus Malam)

Catatan :

  1. Khusus dari hari Senin hingga Kamis stop nasi dan lauk
  2. Perbanyak Air Putih, hindari minuman manis dan bersoda
  3. Hasil akan lebih cepat dan lebih memuaskan apabila, disertai dengan olah raga pagi atau sore hari setiap harinya. (cukup 30-60 menit saja)
Ulangi proses diatas hingga hasil timbangan berat badan yang di idamkan tercapai. Cukup mudah kan Tips dan Trik dari Resep Diet Sehat Tanpa Obat yang disarankan dari teman saya Si C. Dari pada galau karena berat badan naik, hati ingin sekali menurunkan berat badan namun beli nutrisi diet mahal, beli obat diet khawatir, diet OCD takut kelaparan, diet mayo berasa makan kaya orang sakit, lebih baik diet atur pola makan saja dan olah raga semampunya. 

Resep Diet Sehat Tanpa Obat diatas dijamin sukses apabila kita patuh dengan komitmen kita untuk tidak mengkonsumsi makanan selain resep diatas dihari yang sudah ditentukan. Tentunya menghemat biaya juga karena, tidak memerlukan aneka resep makanan yang ribet dan mahal. Saya pribadi mengucapkan terima kasih kepada sahabat saya yang mau berbagi Resep Diet Sehat Tanpa Obat nya dan semoga semua orang yang mengidamkan tubuh idealnya tanpa menguras kantong dan tenaga dapat berhasil mengikuti resep ini. Sebelumnya zonamakan.blogspot.com telah berbagi resep unik, yaitu Cara Membuat Mie Terbang Anti Gravitasi yang sedang Hits saat ini, terutama dikalangan anak muda yang suka nongkrong di rumah makan dan cafe. Selain itu juga masih banyak sekali resep-resep enak dan kekinian yang wajib anda coba hanya ada di Zona Makan. Selamat mencoba dan semoga berhasil

Resep Kue Coklat Lembut Tanpa Telur

Cake Coklat Lembut Tanpa Telur (EGGLESS MOIST CHOCO CAKE)

Sore sore hujan gini enaknya bikin kue sekalian buat teman ngeteh. Kebetulan bagi yang gak punya telur atau kehabisan stok. Ini bun solusinya. Langsung aja ke TKP cekidot :)



Sumber: Catatan Nina
Rebake: Shinta

-dikocok menggunakan sendok saja
-tanpa telur
-lembut dan nyoklat (moiiiissssttt!)

Bahan A :
160 gram tepung terigu (13 sdm)
3 - 4 sdm coklat bubuk
1/2 sdt baking soda
1 sdt baking powder
2 sdm susu bubuk
Bahan A dicampur dan diayak

Bahan B:
Gula Palem 200 gram (20 sdm-saya hanya 10 sdm)
1/2 sdt garam
Susu UHT 300ml (saya 300ml air + 4 sdm susu bubuk diaduk rata)
1 sdm pasta coklat
100 ml minyak sayur
1 sdm air jeruk lemon (saya ga pakai)

Cara membuat:
Panaskan oven suhu 150 derajat
1.Bahan A yang sudah diayak,dimasukan ke dalam wadah campur dengan gula palem dan garam,aduk rata
2.masukan susu cair dan pasta coklat aduk rata
3.masukan minyak sayur aduk rata
4.masukan ke dalam loyang (saya pakai 18x18cm)) disemir margarine dan tepung dulu.Beri topping almod atau ceres
5.panggang 20 sampai 25 menit (atau sesuai dengan oven) lakukan tes tusuk

Catatan:
1.dapat ditempatkan pada wadah cup cake,isi hampir penuh,ketika adonan sudah naik,suhu oven dapat diturunkan.Menjadi base cake untuk cup cake
2.pada beberapa resep serupa dapat di kukus
3.membaca dari beberapa sumber termasuk resep yang anti gagal

Selamat mencoba :)

Baca juga bun resep ini : http://anekaresepkuedanmasakanenak.blogspot.com/2016/11/resep-donat-kentang-jumbo-ala-bunda.html

Resep Kue Bolu Jerman yahuud

Kue Bolu Jerman 

Mungkin ada yang mau mencoba membuat kue resep luar negri ? ini dlu bun mudah dicoba. Kali aja ada yang tertarik dan siapa tau orang kesayangan bunda tambah sayang sama bunda.




share resep Esa Bunda'a Vidzvidzy

Bahan:
6 kuning telur
3 putih telur
100gr mentega cair
100gr gula pasir
60gr tepung terigu
35gr maezena
25gr susu bubuk
1/2 sdt emulsifier ( saya skip)
1/2 sdt vanili
2 sdm air (sy skip)

Note: saya tambahkan sokade 3sdm, namun tidak ditsburi dulu sedikit terigu jadi ngapung. Seharusnya ditaburi dulu sedikit terigu. ( saya skip ganti dgn parutan keju )

Cara buat:
1. Masukkan semua bahan kecuali mentega cair.
2. Mixer adonan selama 20 menit.
3. Taburi sokade dengan sedikit tepung terigu masukkan kedalam adonan kemudian aduk rata. ( resep asli pakai sokade saya tidak )
4. Masukkan sedikit sedikit mentega cair dan aduk rata dengan tehnik aduk balik.
5. Masukkan cetakkan yg sudah dioles margarin dan tabur terigu.
6. Oven dipanaskan 15 menit sebelumnya.
7. Panggang dengan suhu 150 selama 25 menit. ( saya 50 menit )
8. Tes tusuk.

Note:
Adonan agak cair, sebelum dioven ketuk ketuk dulu loyangnya untuk mengurangi udara dalam adonan.

Selamat mencoba Bun :)

Baca juga resep ini bun : http://anekaresepkuedanmasakanenak.blogspot.com/2016/11/resep-chiffon-ketan-hitam-lembut-tanpa.html

Resep Kue Pisang Topping Kismis

Kue Pisang Topping Kismis

Cake pisang toping kismis adalah cake pisang dengan taburan kismis yang rasanya lembut dan juga enak. Cake pisang atau bolu pisang ini pasti bisa menambah kemeriahan kebersamaan anda dengan orang-orang tercinta di sekitar anda. resep cake pisang atau resep banana cake juga mudah dibuat. Jadi, yuk kita belajar sama-sama bagaimana cara membuat cake pisang atau banana cake yang enak ini.



Share oleh : Fathi's Cakes
sumber resep : Hesti's Kitchen,

Yummy for your tummy.
Nama: Black bottom banana cake a.k.a. kue pisang hehe.(dia juga ambil resep dr luar maka nya nama asli nya itu)

Resep Bahan :
- 60 g butter
- 50 g margarine
- 75 g gula pasir halus
- 1 butir telur
- 1 buah vanilli pod, keruk isinya
- 300 gr pisang raja yang masak sekali (dihaluskan dan campur 2 sdm air jeruk nipis)
- 180 g terigu protein sedang
- 1 sdt baking powder
- 1 sdt soda kue
- 1/2 sdt garam halus
- 25 g cokelat bubuk (dilarutkan dengan 3 sdm susu cair)
- chocolate chips untuk taburan

Cara membuat :
1. Kocok mentega, margarine, isi vanilla dan gula sampai mengembang.
2. Masukkan telur, kocok lagi. Masukkan pisang, aduk sampai rata.
3. Turunkan bahan tepung, aduk rata.
4. Bagi 2 adonan sama rata. Yang satu ditambahkan larutan cokelat.
5. Tuang adonan cokelat ke dalam loyang 20x20x4cm (bisa memakai loyang yang lebih kecil apabila ingin mendapatkan hasil yang lebih tebal). Ratakan. Tuang adonan putih di atasnya, ratakan lagi. Taburi cokelat chips.
6. Panggang dengan panas oven 175 C selama sekitar 20-25 menit sampai lidi dimasukkan keluar dalam keadaan bersih.

Selamat mencoba bun :)
Baca Juga  resep ini : http://anekaresepkuedanmasakanenak.blogspot.com/2016/11/resep-bola-bola-singkong-cokelat-keju.html

Resep Kue Pavlova

Resep Pavlova

Tiap kali liat acara masak di tv kabel suka tertarik ama desert satu ini.Dicobain bikin ternyata enak.Topping yogurt dan buah segar bikin desert ini jadi makin pas rasanya manis asem seger.Yuk cobain bikin!






Bahan-bahan
4 biji putih telur
1 cawan gula castor
1/2 sudu teh esen vanilla
1 sudu teh cuka masakan
1/2 sudu besar tepung jagung

Topping/hiasan
1 cawan (240 ml ) whipping cream
1 1/2 sudu besar gula halus
1/2 sudu teh esen vanilla

Cara membuat
Pukul putih telur dengan perlahan.
Masukkan gula satu sudu demi satu sudu sambil putar dengan laju sehingga putih berkilat.
Masukkan esen vanilla dan gaul.
Masukkan tepung jagung dan cuka beserta gaul.
Panaskan oven pada suhu 150 darjah celcius.
Masukkan adunan ke dalam oven.
Setelah 15 minit turunkan suhu kepada 140 darjah celcius.
Bakar selama satu jam.
Setelah siap dibakar, buka pintu oven sedikit dan tunggu sehingga meringue betul-betul sejuk sebelum dihias dengan menggunakan whipped cream dan buah-buahan masam seperti kiwi dan strawbery

By Yuni Kitchen

Selamat mencoba bun :)
Baca juga bun : http://anekaresepkuedanmasakanenak.blogspot.com/2016/11/resep-bolu-labu-kuning-sehat-dan-lezat.html

Resep Banana Cheese Cake

Banana Cheese Cake

Tiap punya pisang kematangan daripada dibuang. Setiap ada pisang kematangan saya buat cake ini bun tapi paling wangi jadinya kalau pakai pisang raja lilin, bentuknya mirip pisang ambon. Ini pisang kematangan yang tadi saya buat cake.



share oleh : Christina Widjaya
sumber resep : From My Kitchen by Ricke "bunda
nadhifa"..




Bahan :
1. 300gr pisang matang ( ambon atau cavendis ) : aku pakai 3buah pisang cavendis
2. 75ml susu cair (aku pakai 100ml)
3. 220gr terigu protein sedang
4. 1sdt bp
5.1/2 sdt soda kue
6. 1/4 sdt garam
7.5 btr telur
8. 1sdt emulsifier
9.100gr gula pasir
10. 1/2 sdt vanila
11. 150gr margarin lelehkan
12. 100 gr keju parut ( aku pakai 150gr )

Taburan :

Keju atau choco chip

Cara :
1. Siapkan loyang.. Aku pakai ukuran 20 jd beleber jd disarankan pakai ukuran 22
Olesi loyang dgn alumunium foil dan oles mentega dan sedikit tepung.
2. Panaskan oven 180c
3. Campur dan ayak terigu.bp.soda kue.dan garam sidihkan.
4. Kocok telur.gula pasir. Vanila Dan emulsifier hingga mengembang ( bentuk jambul petruk).
5.haluskan pisang campur susu cair. Aduk rata.
6. Masukan campuran pisang dan susu ke dlm adonan telur sambil kocok perlahan.
7. Masukan margarin cair aduk dgn spatula.
8. Masukan campuran terigu aduk rata. ( aduk dgn mixer kecepatan rendah ).
9. Masukan keju parut aduk rata.
10. Masukan kedlm loyang panggang smp 45 - 60 menit (tes tusuk..).
Untuk topping bs di taruh di atas adonan sblm di panggang.. Atau pas adonan setengah matang.

Selamat mencoba bun :)

Baca juga bun : http://anekaresepkuedanmasakanenak.blogspot.com/2016/11/resep-blackforest-roll-yummy.html

Resep Kue Bolu Tape Singkong Dengan Topping Keju

Kue Bolu Tape 

Bolu merupakan makanan berupa kue yang memiliki keanekaragaman bentuk dan rasa. Untuk resep bolu kali akan akan kami sajikan dengan kreasi yang berbeda namun dengan proses yang tetap mudah untuk dilakukan bagi siapapun yang ingin mencobanya. Resep bolu kali ini akan kami buat dari bahan campuran tape singkong sehingga kue ini dinamakan bolu tape singkong yang enak dan empuk. Makanan yang satu ini tentunya menjadi salah satu hal yang cukup menarik perhatian anda karena sangat jarang dilakukan oleh semua orang yang dapat membuat kue tape singkong ini. Kue ini mungkin hanya terlihat sangat sederhana dan biasa-biasa saja, namun setelah anda mencobanya anda pasti akan merasa kue ini merupakan salah satu kue yang cukup luar biasa. Bahan dan cara membuatnya hampir sama seperti membuat kue yang lainnya hanya saja dalam membuat kue ini terdapat bahan tambahan yaitu tape singkong.



By ; ASHURA KU

Bahan
5 butir ~ Telur ayam
125 gram ~ Gula pasir
125 gram ~ Tepung terigu
150 gram ~ Margarine ( cairkan )
200 gram ~ Tape ( lumatkan dengan garpu sampai halus )
75 ml ~ Susu cair ( campurkan di tape / susu kental manis di larutkan dengan air )
100 gram ~ Keju parut ( untuk taburan )
Loyang oles dengan margarine tabur tepung

Cara buat
1. Kocok telur dan gula pasir sampai kaku mengembang dan berjejak.
2. Kecilkan speed mixer, masukkan tepung bertahap sampai habis.
3. Masukkan tape secara bertahap sampai habis, matikan mixer
4. Masukkan margarine cair secara bertahap, aduk dengan spatula sampai tercampur rata.
5. Tuang adonan ke dalam loyang, panggang di dalam oven yang sudah di panaskan terlebih dahulu.
6. Oven dengan suhu 150*cls. Selama 45 menit /sampai matang, test tusuk, kalau sudah tak ada adonan yang lengket di tusukan berarti sudah matang.

NB :
1. Suhu oven tergantung dari oven masing - masing
2. Karena proses memanggang yang sangat lama, pantat loyang saya alasi dengan loyang datar double supaya tak gosong di bawah 3. Pengocokan telur harus benar - benar kaku yah supaya pas di masukkan tape, telur nya tak menyusut banyak
4. Kalau ragu adonan tak bisa mengembang sempurna boleh di tambahkan Baking Powder 1/2 sdt.

Selamat Mencoba bun :)

Baca juga artikel ini bun : http://anekaresepkuedanmasakanenak.blogspot.com/2016/11/resep-puding-chesee-cake-roti-tawar.html

Resep Kue Sponge Bermotif Batik Melingkar

Kue Sponge Bermotif Batik Melingkar

Awalnya mencoba cari cari resep membuat kue yang beda dari yang lain. Akhirnya dapet juga nih dapet Resep kue bermotif batik. Langsung aja yuk bun ke TKP :)



By ; RISE CONG

Bahan I ( Adonan putih telur)
4 butir ~ Putih telur
60 gram ~ Gula pasir halus

Bahan II ( Adonan kuning telur)
4 butir ~ Kuning telur
80 gram ~ Susu cair
40 gram ~ Margarin
70 gram ~ Tepung untuk cake
10 gtam ~ Tepung jagung / corn Starch ( untuk kedua macam tepung ini , diayak terlebih dahulu)
1/2 sendok teh ~ Vanila Extract

Cara Membuat :
1. Tepung yang sudah diayak, masukkan ke dalam wadah, terus masukkan susu + mentega+ Vanilla Extract , aduk menggunakan spatula sampai rata, dan tidak ada gumpalan tepung.
2. Masukkan kuning telur secara bertahap,aduk rata. Setelah tercampur rata, sisihkan dulu.
3. Preheat / panaskan dulu oven dengan suhu 170C / 15 menit...
4. Kocok telur putih dan gula, gula juga dimasukkan secara bertahap (3 / 4 x)... Sampai kondisi telur putih kaku/ agak keras.
5. Ambil 1/3 adonan putih, campur ke adonan kuning, aduk rata perlahan, tapi jangan over Mix !
6. Setelah rata masukkan adonan putih kuning ke sisa adonan putih, aduk rata perlahan tapi jangan over Mix .
7. Untuk hiasan bunga, ambil sedikit adonan campur dengan sedikit bubuk cokelat, buat bintik melingkar diatas adonan, terus gunakan tusuk gigi atau tusuk sate tarik searah diatas bintik coklat .
8. Masukkan adonan ke loyang ( loyang sudah diolesi margarin dan tepung ) . Ketok loyang 2x supaya buih dalam adonan berkurang, terus panggang di oven dengan suhu 160 c /40 menit ( untuk lamanya pemanggangan bisa disesuaikan dengan kondisi oven masing - masing )

Note :
* Loyang yang saya pakai ada 2 macam, satu loyang bulat untuk adonan, satu loyang datar lebar, untuk mengisi air selama mengoven, biar Cake tidak kering . Loyang bulat saya Lapisi dengan aluminium foil, supaya air tidak masuk ke dalam adonan .

Selamat Mencoba ...
Semoga berhasil

Baca juga artikel ini : http://anekaresepkuedanmasakanenak.blogspot.com/2016/11/resep-bola-bola-singkong-cokelat-keju.html

Resep Black Forest Spesial Untuk Orang Yang Spesial

Black Forest Spesial Untuk Orang Yang Spesial 

Halo bunda hari ini saya akan share resep Black Forest untuk orang yang spesial dalam hidup kalian. Cocok untuk ulang tahun orang tercinta anda. Kalau Bisa buat sendiri kenapa harus beli :)



by; bunda vee

bahan :
4 butir telur
30 gr coklat bubuk
20 gr maizena
50gr tepung protein rendah
7 gr) emulsifier
50 gr mentega,lelehkan
100 gr gula pasir
1/4 sdt vanili bubuk

Bahan olesan :
250 ml whipping cream
50gr dark cooking coklat

Cara Membuat :
Campur terigu, coklat bubuk, dan tepung maizena (aduk rata)
Kocok telur,gula,emulsifier hingga mengembang dan kental
masukkan campuran tepung terigu sambil diayak
aduk hingga tercampur rata
masukkan mentega leleh,aduk rata
tuang dlm loyang
oven hingga matang dlm suhu 180 derajat Lebih kurang 25 menit
setelah matang, hias sesuai selera

Selamat mencoba bun :)

Baca juga artikel ini bun : https://anekaresepkuedanmasakanenak.blogspot.co.id/2016/11/resep-membuat-martabak-mesir-mini.html

Resep Kue Sus Anti Kempes Maknyuss

Kue Sus

Cara sukses buat kue sus sih udah lama, jadi dulu tuh kalo kue sus ga pernah ngembang mesti kempes dan ga berongga dan setelah aku ambil kelas masak ternyata itu masalahnya adalah air dan butter yang aku masak ga pernah sampe mendidih sama jenis tepungnya salah. So, yang masi suka gagal buat kue sus ini aku bagiin resep beserta tipsnya ya dijamin enak plus anti gagal.



Foto & resep By : Eka Mappaselle *LE

Bahan kulit :
150gr terigu serba guna (segitiga biru)
125gr margarin (blueband)
250ml air
4 butir telur
Bahan vla :
700ml susu cair
150gr gula pasir
50gr maizena
1sdm margarin
2butir kuning telur
Vanilli essence secukupnya

Cara membuat kulit :
Rebus air dan margarin sampai mendidih
Masukkan terigu, aduk cepat sampai kalis dan tidak lengket.
Angkat dan dinginkan sampai benar2 dingin. Supaya saat mencampur telur, telur tdk matang yg menyebabkan kulit sus nanti ngga mekar.
Setelah dingin campur dengan telur. Mixer asal rata, jangan terlalu lama dimixer.
Masukkan pipping bag berspuit. Bentuk sesuai selera.
Panaskan oven disuhi 200°c selama 15menit.
Panggang kulit sus disuhi 200°c sampai kecoklatan sudah tidak berbuih lagi. Selama pemanggangan oven tidak boleh dibuka selama kulit sus masih berbuih. Karena akan menyebabkan kulit sus kempes.

Cara membuat vla :
Campur maizena dengan sedikit susu cair, sisihkan.
Kocok lepas kuning telur, kemudian campur dengan larutan maizena. Maaukkan vanili essence.aduk rata. Sisihkan.
Masak sisa susu dan gula pasir sampai mendidih.
Masukkan campuran maizena dan telur aduk cepat, sampai mengental. Biarkam meletup2 beberapa menit. Angkat.
Dinginkan, kemudian masukkan kulkas.

Penyelesaian :
Gunting kulit sus atau iris pakai pisau.
Isi dengan vla.. kue sus siap disantap.
Selamat mencoba Bun :)

Baca juga artikel ini Bun : http://anekaresepkuedanmasakanenak.blogspot.com/2016/11/resep-membuat-cuankie-batagor-kuah.html

Resep Chiffon Ketan Hitam Lembut Tanpa Bahan Pengembang

CHIFFON KETAN HITAM

Masih sekuel dari resep chifon terdahulu. Temanya masih glutten free, walaupun ada beberapa referensi yg mengatakan kalo tepung ketan hitam msh mengandung gluten. Tepungnya diganti dg tepung ketan hitam.  Air sujinya diganti dg susu UHT, bisa jg diganti dg santan. Cakenya tetep lembut kempus2 khas chifon bercampur dg greges2nya tepung ketan hitam dan yg paling penting tanpa bahan pengembang, jadi makin suka dg resep ini.


By. IDA HATIN

Bahan
8 butir ~ Kuning telur ( 1/2 kg )
8 butir ~ Putih telur

Bahan A
100 gram ~ Tepung ketan hitam
100 gram ~ Tepung terigu segitiga
100 cc ~ Santan kental
100 cc ~ Susu FN
100 cc ~ Minyak sayur
1 sendok teh ~ Garam
* Campur semua bahan, lalu tambahkan kuning telur, aduk jadi satu, sisihkan

Bahan B
Putih telur + 180 gram gula pasir
* Kocok sampai kental
* Lalu masukkan ke adonan kuning telur, aduk rata.
* Sediakan loyong chiffon, tidak usak dipoles apa - apa
* Tuang adonan ke loyang.
* Panggang selama 45 menit.dengan panas 180c

Selamat mencoba Bun :)

Baca Juga Artikel ini Bun :
http://anekaresepkuedanmasakanenak.blogspot.com/2016/11/resep-mudah-membuat-candy-roll-by-lie.html

Resep Gabin Isi Tape / Crakers

Gabin Isi Tape / Crakers 

Berbagai kue dapat di jadikan sebagai cemilan atau makanan kecil untuk suatu perkumpulan atau liqo di rumah atau dimanapun apalagi jika sekarang sebentar lagi mau lebaran. Dan dapat pula dijadikan sebagai menu cemilan buka puasa. Apabila di rumah bunda ada sisa roti gabin atau terdapat pula yang menyebutkannya dengan crakers. Makanan tersebut dapat dijadikan sebagai makanan yang simple tetapi sangat enak sekali. Sebenarnya apapun makanannya apabila di usahakan kreatif pada saat pembuatannya akan lebih istimewa meskipun dengan modal yang terjangkau dan murah. Salah satunya adalah tape singkong yang dapat di modifikasi dengan sajian lebih istimewa. Berikut resep kue Gabin yang dapat bunda simak.



Foto & resep by. Rina.P

Bahan-bahan :
1 pack gabin (mau yg ada gula atau tidak sesuaikan dengan selera)
250 gr tape singkong
250 gr gula pasir
250 gr tepung terigu
1 sachet susu kental manis indomilk
1/2 sdt garam
500 ml air

Langkah :
Cara membuat fla tape untuk isian : Siapkan semua bahan yang telah disiapkan antara lain tape singkong hilangkan sumbunya, gula, tepung terigu, susu dan garam.
Aduk-aduk dengan menambah kan 500ml air. Jika sudah tercampur keseluruhan bahan-bahan yang tadi siap untuk dijadikan fla tape
Masak dengan api kecil. Tunggu dengan diaduk sampai adonan menjadi padat.
Selanjutnya isi gabin dengan fla tape singkong yang telah kita buat tadi ke tengah gabin lalu tumpuk lagi pada bagian atas dengan gabin kedua. Oh iya gabin yg saya buat pake yang gula, karena d warung ga ada yang biasa hehe, caranya denga dbalik kedalam jadi bagian yang ada gulanya berada di dalam.
Jika sudah ditekan, ratakan pinggir dari gabin agar fla terlihat rapi
Sudah siap gabin isi tape siap untuk digoreng, untuk gorengnya saya tidak menggunakan tepung/putih telur. Goreng hingga kecoklatan lalu sajikan dengan teh hangat.

Selamat mencoba bun :)

Baca juga : http://anekaresepkuedanmasakanenak.blogspot.com/2016/11/resep-pancake-durian-pisang-lembut.html

Resep Bolu Labu Kuning Sehat dan lezat

Bolu Labu kuning

Labu-labuan adalah berbagai kelompok labu yang buahnya dapat dimanfaatkan sebagai makanan atau masakan. Buah labu yang biasanya digolongkan pada labu-labuan adalah waluh, labu siam, labu air, beligo dan atau labu kuning.

Labu kuning memiliki bentuk yang cukup besar dibandingkan dengan anggota labu yang lainnya dengan ciri khas warna kuning yang menonjol. Labu kuning ini bisa diolah menjadi bahan masakan seperti sayuran atau juga sajian kolak dan kue.

Kue yang terbuat dari bahan utama labu kuning adalah kue bolu labu kuning. Kue ini merupakan hasil perpaduan antara labu kuning yang dikukus dan dihaluskan dengan bahan kue seperti tepung terigu, telur, emulsifier dan lain-lain. Kue bolu labu kuning ini juga dapat disajikan dalam bentuk kukus atau panggang tergantung selera si pembuatnya. Dan berikut ini adalah cara membuat kue bolu labu kuning enak yang bisa anda coba di rumah.



Foto & resep By. Ibunya Saifa *LE

Bahan-Bahan:

200gr gula pasir
200gr terigu
6 butir telur (pisahkan putih dan kuningnya)
150gr labu kuning (kukus&haluskan)
2sdm susu bubuk
Sepucuk sendok teh sp
120gr margarin (cairkan)
50ml minyak sayur
Vanili secukupnya

Cara buat:

>>panaskan oven suhu 190 api atas bawah
>>campur terigu dan susu bubuk, sisihkan
>>kocok kuning telur, sp, vanili, dan gula pasir sampai putih berjejak
>>masukkan labu (mix pakai speed rendah)
>> masukkan campuran terigu (mix sebentar lanjutkan aduk pakai spatula)
>>Masukkan margarin dan minyak sayur, aduk rata
>>kocok putih telur sampai kaku lalu masukkan pada adonan, campur rata
>>tuang adonan ke dalam loyang yang sudah diolesi margarin dan ditaburi sedikit terigu
>>panggang pakai api bawah dulu smpai matang (tes tusuk), lalu gunakan api atas bawah sebentar untuk mempercantik warna permukaan cake (saya pakai api bawah 50 menit dan api atas bawah kurang lebih 5 menit saja)
Sesuaikan dengan oven masing-masing
Untuk bolu pisang saya pakai resep yg sama, labu diganti pisang ambon yg matang atau pisang cavandish.

Selamat mencoba bun :)

Baca juga : http://anekaresepkuedanmasakanenak.blogspot.com/2016/11/resep-blackforest-roll-yummy.html

Resep Blackforest Roll Yummy

Blackforest Roll


Apabila di kulkas hanya tersisa 2 butir telur sementara pengen menikmati cake yang nikmat, kira-kira bisa dibuat apa ya. Banyak sekali pilihannya mulai dari muffin, berbagai jenis buttercake sampai cake yang dikukus atau steam cake. Karena kebetulan masih ada sedikit whipcream bubuk dan dark cherry yang harus segera dipakai, maka kuputuskan untuk membuat steam black forest cake. Hmmm....looks so yummy right?





Foto & resep By. Zezama Vee

Tentu saja resepnya dikonversi sesuai dengan persediaan telur yang tinggal 2 butir, jadinya aku hanya membuat 1/3 dari resep asli dan memakai loyang ukuran 22x22x4 cm. Menurutku dengan memakai ukuran loyang tersebut, tebalnya sudah pas sehingga bisa dijadikan roll cake. Hasilnya memang imut-imut, jadi silahkan resep dikonversi kembali sesuai dengan kebutuhan ya.





Bahan :
2 telor utuh
1 kuning telor
1/2 sdt sp
50 gr gula pasir
25gr terigu
1sdm coklat bubuk
1sdm maizena
1/4 sdt bp
1sdt pasta coklat
2sdm margarin cairkan
Butter cream secukupnya
coklat blok
cerry

Cara buat :
- Siapkan loyang ukuran 22x22x4 cm, oles tipis dengan margarin, alasi dengan kertas roti dan oles tipis kembali. Sisihkan.
- Campur dan ayak tepung terigu dengan coklat bubuk. Sisihkan.
- Kocok telur, gula pasir dan emulsifier hingga kental berjejak. Turunkan kecepatan mixer, masukkan campuran terigu dan coklat bubuk sedikit demi sedikit hingga tercampur rata. Matikan mixer.
- Tim DCC hingga leleh, matikan api. Tuang minyak sayur ke dalam DCC leleh, aduk rata.
- Masukkan campuran DCC dan minyak sayur ke dalam adonan sedikit demi sedikit. Aduk balik hingga tercampur rata.
- Tuang ke dalam loyang, ratakan. Masukkan ke dalam kukusan yang sudah dipanaskan dan tutupnya dibungkus serbet bersih. Kukus selama kurang lebih 15 menit. - Keluarkan dari kukusan, biarkan hangat.
- Siapkan kertas roti yang ukurannya lebih besar dari ukuran loyang, balikkan cake di atasnya. Hangat-hangat gulung beserta kertas rotinya. Diamkan sejenak hingga set.
- Buka perlahan gulungannya, oles seluruh permukaannya dengan whipcream kocok dan vla dark cherry.
- Gulung kembali sambil dipadatkan.
- Hias sesuai selera Untuk fillingnya bisa disesuaikan dengan selera. Bisa memakai buttercream, selai atau bahkan ganache. Kalau aku sih memang memanfaatkan bahan-bahan sisa hehehehe . Dekornya juga aku bikin yang simpel aja, memakai serpihan DCC leleh yang dibekukan kembali, whipcream dan red cherry. Kebetulan red cherry yang kupakai juga yang tanpa tangkai, maklum....kan tadi memang judulnya memanfaatkan sisa bahan *wink*

Selamat mencoba Bun :)

Baca juga :  http://anekaresepkuedanmasakanenak.blogspot.com/2016/11/resep-avocado-cheesecake.html

Resep Avocado cheesecake

Avocado cheesecake

Kalau sebelumnya saya pernah posting tentang cara membuat Apem Sederhana Dan Praktis, untuk dimakan bersama keluarga di rumah dan bisa juga untuk peluang bisnis anda.Oke kali ini saya akan bahas tentang Cara Membuat CheeseCake Avocado ini juga bisa menjadi cemilan anda dirumah ataupun dialihkan menjadi peluang bisnis anda. Oke kita masuk ke pokok pembahasannya.



Foto & resep By: bundavee

Bahan:
200 gr biskuit susu , dihaluskan
50 gr Almond bubuk
50 ml susu cair
100 gr mentega tawar, cairkan
500gr alpukat, dihaluskan
1 sdm air jeruk lemon
250 gr creamcheese
150 gr gula bubuk gula castor pun boleh
4 sdm gelatin bubuk, tim dg 75 ml air panas hingga bening
150 ml krim kental

Cara Membuat:
Siapkan loyang bundar bongkar pasang, diameter 20 cm, lapisi dg plastik mika
Campur biskuit, almond bubuk, susu,dan mentega tawar cair, aduk rata
Letakkan campuran biskuit pada dasar loyang tekan-tekan hingga padat, sisihkan masukkan kulkas 20 menit
Haluskan daging buah alpukat hingga rata, sisikan
Kocok creamcheese ,gula dan krim kental dan jus lemon hingga lembut, campurkan larutan gelatin, aduk rata, lalu bagi 2
Sebagian biarkan putih dan sebagian lagi campurkan bersama alpukat adukrata
Tuang adonan putih dulu kedalam loyang yang sudah dialasi adonan biskuit, ratakan, lalu tuangkan adonan alpukatnya dan ratakan lalu simpan dalam kulkas kurang lebih 4 jam hingga mengeras
Keluarkan, potong-potong, sajikan saat dingin

Resep Apem Sederhana Praktis

Apem Sederhana Praktis

Apem ini sangat mudah dibuat, bagi bunda yang ingin membuat apem ini bisa untuk di komsumsi dirumah bisa juga untuk dijual seperti jajanan pasar lainnya. Cara buatnya mudah dan butuh bahan sederhana bun. Jadi tunggu apa lagi bun yuk langsung ke TKP aja :



terinspirasi dari maizura
Foto & resep By YUNDA YUN

Bahan Bahan :
250 gram terigu
200 gram gula
1 sdt fermipan
300 ml air bersih
2 sdm susu bubuk
Pewarna sesuai selera

CARA MEMBUAT :
campur semua bahan jadi satu aduk rata pakai whisker tambahkan sedikit pewarna diamkan 1 jam kemudian kukus api sedang 30 menitan ok selamat mencoba
Kalau kurang suka manis bisa kurangkan gula...
Cetakan olesi minyak

Selamat mencoba bun :)

baca juga ---> http://anekaresepkuedanmasakanenak.blogspot.com/2016/11/resep-puding-chesee-cake-roti-tawar.html

Resep: Hotteok, Pancake Isi Sirup Gula Ala Korea

Resep: Hotteok, Pancake Isi Sirup Gula Ala Korea


Palembang, 11 November 2016

Image result for hotteok

Vemale.com - Ladies, mungkin ini kali pertama Anda mengenal kata "hotteok". Hotteok pancake yang berisi sirup gula di dalamnya, salah satu jajanan paling populer di Korea. Nampaknya berbeda dengan pancake pada umumnya ya Ladies, karena sirup terletak di dalam pancake, sedangkan pancake biasa menggunakan sirup sebagai pelengkap di luar pancake. Penasaran? Coba resep yang dilansir oleh maangchi.com berikut ini yuk.
Bahan:
  • 2 cup tepung terigu
  • 1 cup air hangat
  • 2 sdt ragi
  • 1/2 sdt garam
  • 1 sdm minyak sayur
  • 1/2 cup gula coklat
  • 1 sdt kayu manis bubuk
  • 2 sdm kenari, dicincang
Cara Membuat Adonan:
  1. Tuangkan 1 cup air hangat dalam mangkuk besar.
  2. Tambahkan gula, minyak sayur, garam, dan ragi, lalu aduk rata.
  3. Tambahkan tepung terigu, lalu aduk rata menggunakan tangan.
  4. Diamkan adonan tersebut selama 1 jam di suhu ruangan, agar mengembang.
  5. Setelah satu jam, adonan akan mengembang menjadi dua kali ukuran semula. Remas-remas agar gelembung udara hilang.
  6. Diamkan lagi selama 10-20 menit.
Cara Membuat Isian:
  1. Campurkan gula coklat, kayu manis bubuk, dan kenari dalam mangkuk. 
Cara Membuat Hotteok:
  1. Remas-remas adonan lagi untuk mengeluarkan gelembung udara.
  2. Beri sedikit tepung pada talenan bersih agar adonan nantinya tidak menempel.
  3. Ambil adonan dan letakkan di talenan. Bulatkan, lalu bagi menjadi 8 bagian.
  4. Ambil satu bagian, pipihkan, isi dengan isian, lalu tutup dan bulatkan. Ulangi pada semua bagian.
  5. Panaskan wajan anti lengket dengan sedikit minyak sayur.
  6. Ambil satu pancake dan masukkan dalam wajan, tunggu sekitar 30 menit hingga kecoklatan, balik pancake tersebut dan tekan hingga menjadi lebih pipih dan lebar.
  7. Masak selama 1 menit hingga kecoklatan. 
  8. Lalu tutup wajan dengan penutup, dan masak lagi selama 1 menit agar gula meleleh.
  9. Angkat dan sajikan saat panas.
Cocok sekali untuk menemani sore hari Anda sambil minum kopi, teh, atau susu dan nonton drama Korea ya Ladies. Selamat mencoba.

Cara Membuat Mac and Cheese Spesial Lezat dan Mudah

Cara Membuat Mac and Cheese Spesial Lezat dan Mudah


Palembang, 11 November 2016

Mac and cheese adalah sejenis makanan yang berbahan daru dua jenis bahan utamanya iya itu macaroni dan keju. Mac and cheese itu nama singkatan dari macaroni and cheese yang artinya macaroni dan keju, makanan ini kalo di bilang oleh warga masyarakat amerika sering di sebut cheese macaroni. Beda dengan warga masyarakat inggris, kalo di inggris bilangnya macaroni cheese. Mac and cheese sangat nikmat kalo di sajikan ketika saat sore, karena kebanyakan orang yang sering mengkonsumsi masakan ini seringnya di saat sore hari, katanya sih nikmat. Macaroni and cheese ini memiliki rasa yang sangat enak iya itu gurih dan juga agak sedikit lembut, makanan ini juga sehat lho untuk di konsumsi, karena bahan-bahan nya yang protein yang cukup tinggi juga gizi nya yang bagus bagi anak-anak yang memakan nya.
Mac and cheese juga bisa kok di hidangkan bukan saat sore saja, tapi mau di pagi hari, sinag hari, atau pun juga saat di malah hari ketika gak ada makanan lagi. Mac and cheese makanan yang bisa membuat anda cukup kenyang, karena makan ini cukup tinggi sih kaloronya, baying kan saja mulai dari macaroni, keju, susu, da nada bahan yang lain nya yang membuat makanan ini jadi sangat enak. Untuk membuat makanan yang enak ini tidak sulit kok, bahkan bahan-bahan nya juga tidak terlalu banyak. Kalo anda mau lihat resep dan juga cara nya, anda cukup saja melihat resep dan juga cara ada di bawah sini.
Cara Membuat Mac and Cheese
Bahan-bahan yang di pertlukan :
  • Keju blok sebanyak 1 kotak.
  • Macaroni sebanyak 200 gram.
  • Susu segar sebanyak 1 kotak.
  • Margarin sebanyak 4 sendok makan, di bagi jadi dua 3 sdm margarin untuk jadi saus, yang 1 sdm untuk jadi merebus macaroni.
  • Garam secukupnya.
  • Lada hitam bubuk secukupnya.
  • Tepung terigu sebanyak 2 sendok makan.
  • Bawang putih sebannyak 1 siung.
Langkah-langkah pembuatan mac and cheese :
  1. Untuk langkah yang pertama, macaroni di rebus pada air hingga 10 menit, terus di tambahkan margarin juga garam, lalu di angkat dan di buang airnya.
  2. Lelehkan margarin yang 3 sdm itu sampai jadi cair, lalu di masukan bawang putih yang telah di cincang di tumis hingga aromanya harum.
  3. Berikutnya di tungkan susu cairnya, lalu di aduk hingga merata.
  4. Terus tepung terigu di masukan, di aduk kembali hingga jadi mengental menggunakan api kecil.
  5. Keju yang telah di parut sebelumnya, di masukan dengan di tambahkan merica juga garam secukupnya.
  6. Tambahkan lah macaroni yang telah di rebus, lalu di aduk hingga jadi merata.
  7. Dan mac and cheese sudah siap di sajikan.
Hidangkan lah mac and cheese ketika masih hangat atau panas, jadi kalo mac and cheese nya sudah dingin jadi terasa kurang nikmat. Nah cukup sekian saja dari kami atas resep juga cara membuat mac and cheese. Terima kasih atas kunjungan anda, dan selamat mencoba di rumah.

[ REVIEW NOVEL ] “Winter in Tokyo” by Ilana Tan

[ REVIEW NOVEL ] “Winter in Tokyo” by Ilana Tan


Palembang, 15 November 2016


Image result for cover novel winter in tokyo

Judul : Winter in Tokyo
Penulis : Ilana Tan
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama
Tebal : 320 halaman
Genre : Fiksi ㅡ Romance
Harga Resmi : IDR 65,000 (Cover baru)

Ishida Keiko.
Librarian yang senang berseluncur di atas es ini tengah mencari seseorang yang merupakan cinta pertamanya sejak masih SD. Seorang anak laki-laki yang membantunya menemukan kalungnya di tengah tumpukan salju sepulang sekolah.
Suatu hari, apartemen kosong yang berseberangan dengan apartemennya kedatangan penghuni baru. Seorang laki-laki. Sebuah insiden konyol di awal perkenalan mereka berlanjut ke interaksi-interaksi unik yang membuat Keiko dekat dengan tetangga barunya ini. Meski seringnya interaksi itu didominasi dengan pertengkaran mulut, tapi Keiko bisa merasakan bahwa di dekat tetangga barunya itu, ia merasa nyaman.
“Keiko tahu benar dirinya orang yang mudah bergaul, tapi jarang sekali ia bisa langsung merasa akrab dengan seseorang…
Bersama laki-laki itu membuat Keiko menceritakan hal-hal yang sebenarnya tidak terpikir untuk diceritakan…” ㅡ hal. 46-47
“‘Kau memang tetangga paling baik sedunia…Kau sudah menyelamatkan hidupku.'” ㅡ hal. 67
Nishimura Kazuto
Street photographer handal yang awalnya bekerja di New York. Namun karena ingin menghindari gadis yang disukainyaㅡyang akan menikah dengan sahabatnya sendiriㅡia kembali ke negara kelahirannya, Jepang, dan memilih untuk menetap di sana. Ia bahkan sengaja mencari apartemen di lingkungan yang sepi untuk menenangkan diri.
Masalahnya, seorang gadis yang merupakan tetangga barunya, yang tinggal di apartemen di seberang pintunya ternyata mengusik ketenangan yang berusaha ia cari. Bukannya ia membenci itu, malah ia menyukainya. Karena gadis itu menarik untuknya. Rasanya setiap berada di sebelah gadis itu, Kazuto merasa lengkap. Ia sanggup melupakan apapun, termasuk gadis New York yang disukainya. Bahkan lensa kameranya pun tidak bisa berpaling setiap kali menemukan fokus di wajah gadis tetangga barunya itu.
“‘…Walaupun baru bertetangga dua minggu, ternyata kita sudah bisa saling memahami. Aku senang sekali.'” ㅡ hal. 53
“‘Sejauh ini, diantara semua teman kencanku di Jepang, kau yang paling cantik.'” ㅡ hal. 116
Mereka pertama kali bertemu di awal musim dingin di Tokyo. Selama sebu-
lan bersama, perasaan baru pun terbentuk. Lalu segalanya berubah ketika
suatu hari salah seorang dari mereka terbangun dan sama sekali tidak meng-
ingat semua yang terjadi selama sebulan terakhir, termasuk orang yang
tadinya sudah menjadi bagian terpenting dalam hidupnya...

“…Ia hanya tidak bisa mengingat kejadian selama satu bulan terakhir ini. Hanya satu bulan. Dan ia yakin tidak ada hal hal penting yang perlu diingat.” ㅡ hal. 160
.
.
.
“Kenapa harus takut gelap kalau ada banyak hal indah yang hanya bisa dilihat sewaktu gelap?” ㅡ hal. 68
“Astaga, jangan sampai kaulepaskan aku.’
‘Aku tidak akan melepaskanmu.'” ㅡ hal. 131
“Kau bisa melupakannya…dan mulai benar-benar… benar-benar melihatku?” ㅡ hal. 138
“…Mimpi tidak akan bertahan lama. Ia boleh saja hidup dalam mimpi, tetapi cepat atau lambat kenyataan akan mendesak masuk. Dan ketika kenyataan mendesak masuk dan berhadapan denganmu, kau hanya bisa menerima.” ㅡ hal. 256
“‘Aku akan tetap di sini. Bersamamu…'” ㅡ hal. 289
“‘…Aku bisa melihatmu…Aku selalu melihatmu.'” ㅡ hal. 296
“‘Apa yang harus kulakukan supaya kau bisa melihatku?'” ㅡ hal. 298
“‘Yang harus saya lakukan hanyalah melihatnya. Hanya melihatnya…dan saya akan merasa saya bisa menghadapi segalanya.” ㅡ hal. 302
“…Terima kasih karena sudah ada di sini bersamaku.” ㅡ hal. 306
.
.
.
Masih dari salah satu judul tetralogi musim best seller karya Ilana Tan. Setelah “Summer in Seoul” dan “Autumn in Paris“, sekarang saya tiba di musim dinginnya dengan “Winter in Tokyo”. Dan sekali lagi, saya disuguhi cerita dengan tema amnesia🙂
Mungkin bukan tema yang baru lagi, dan saya sendiri pun sudah beberapa kali menemukan tema semacam ini di beberapa bukuㅡyang paling baru adalah novel “The Stolen Years”. Namun yang membuat buku ini menarik untuk saya adalah kesan selama membacanya. Membaca buku ini membuat saya merasa seperti tengah membaca shoujo manga (komik cewek khas Jepang) yang mungkin dikarenakan ceritanya yang manis bak gula-gula (apa ini?).
Ishida Keiko yang merupakan tokoh utama novel ini adalah gadis yang tinggal di apartemen di depan apartemen milik Tatsuya Fujiwaraㅡmain chara dalam novel “Autumn in Paris”. Sepeninggal Tatsuya, apartemen itu kosong dan kemudian datanglah Nishimura Kazuto yang menempatinya.
Berbeda dengan dua buku sebelumnya yang hanya fokus pada sepasang kekasih yang dihadapkan dengan masalah yang menguji hubungan mereka, dalam “Winter in Tokyo” iniㅡselain masalah amnesiaㅡIlana Tan memilih kisah cinta segi-empat dengan Keiko, Kazuto, Kitano Akira, dan Iwamoto Yuri sebagai pelakunya.
POV menggunakan sudut pandang orang ketiga sebagai tokoh utama, namun cerita lebih banyak dituturkan oleh Keiko dan Kazuto yang memang sejak awal sudah dimunculkan dalam cerita. Akira dan Yuri mengambil beberapa bagian saja di setengah akhir bukunya. Meskipun bagi saya porsinya kurang untuk lebih memahami perasaan keduanyaㅡAkira dan Yuriㅡnamun sudah bisa dibilang cukup lah🙂
Gaya bahasa Ilana Tan dalam buku ini masih sama dengan dua buku sebelumnya, menggunakan bahasa Indonesia baku ber-EYD. Ceritanya sendiri didominasi oleh alur maju. Dimunculkan juga flashback masa kecil Keiko untuk menceritakan Keiko kecil yang bertemu anak laki-laki cinta pertamanya. Flashback pertama muncul di tengah cerita. Saat membaca bagian ini, pembaca masih dibuat bertanya-tanya tentang siapa cinta pertama Keiko yang sebenarnya, bahkan terasa lebih digiring untuk condong pada salah satu karakter pria. Kebenarannya baru akan terungkap di akhir buku, bahkan Ilana Tan menuliskan satu flashback terakhir pada bab epilog khusus untuk membahas cinta pertama Keiko ini🙂
Dibandingkan dengan kedua novel sebelumnya, menurut saya “Winter in Tokto” lebih berhasil menampilkan negara settingnya, yaitu Jepang. Meski destinasi-destinasi menariknya masih kurang tereksplor, setidaknya saya merasa buku ini benar-benar menggambarkan negara Jepang🙂 Mungkin juga saya sendiri sudah cukup familier dengan negara tersebut karena sudah mengidolakannya sedari kecil kali ya. Jadi meskipun penjelasannya tidak banyak, imajinasi saya sudah bisa lari kemana-mana😀
Paling-paling yang sedikit kurang tepatㅡjuga tidak salah, sih, sebenarnyaㅡadalah terlalu cepatnya Keiko dan Kazuto memanggil nama depan merekaㅡtermasuk sufix chan dari Kazuto untuk Keiko. Di Jepang, pada umumnya, untuk orang-orang yang baru mengenal, mereka akan saling memanggil nama marga (keluarga) mereka terlebih dahulu. Barulah setelah benar-benar akrab, mereka akan mempersilakan untuk memanggil dengan nama depan mereka masing-masing. Hal ini juga terjadi pada “Autumn in Paris”, saat Tatsuya dengan cepat memanggil Tara dengan nama depannya alih-alih Dupont. Tapi untuk yang tidak terlalu peduli dengan hal ini, apa yang saya tuliskan ini tidak mengganggu sama sekali kok😀
Buku ini ceritanya cukup ringan tanpa konflik batin yang pelik. Saya sama sekali tidak menemukan adegan ber’bahaya’, bahkan sekedar ciuman pun tidak ada. Dan meskipun ada adegan berdarah dan perkelahian, rasanya masih jauh dari kata gore, juga tidak tergolong sadis. Jadi untuk saya, masih sangat wajar jika buku ini dibaca oleh mereka mulai usia remaja.
Ngomong-ngomong buku ini juga sedang dalam proses pemfilman. Mungkin sudah banyak teman-teman yang mengetahui berita ini karena foto-foto proses filmingnya sudah banyak beredar luas di media sosial. Dan sepertinya, film kedua dari buku Ilana Tan kali ini mendapat sambutan yang lebih positif dibandingkan pendahulunya ya?😀 Meskipun ada casts yang dirasa kurang mewakili karakter-karakter dalam buku, respon negatifnya pun tidak sestrong film SBY. Semoga ke depannya film ini akan mendapatkan cinta yang lebih banyak dan sukses dari SBY ya🙂